Buntok, IP.Net | Pelaksanaan Pemerintahan di Kabupaten Barito Selatan yang di laksanakan oleh Pj.Bupati Barito Selatan ( Barsel) Provinsi Kalimantan Tengah juga mendapat perhatian, penilaian dari yakni hasil rapat damang Se kabupaten Barito Selatan tahun 2024.Dari sambutan Damang Barsel, menimbang dan mengingat memberikan gelar kepada Pj.( Penjabat) Bupati Barsel Dr.H. Deddy Winarwan, M.Si, dengan gelar kehormatan Dayak ” Palis Lawung Patung undro” yang di artikan warga kehormatan masyarakat Dayak orang yang Arif dan bijak sana tegas dan berwibawa serta di pandang mampu mengayomi serta menjaga dan ketertiban masyarakat Dayak
Forum koordinasi Damang kepala adat Se kabupaten Barito Selatan, Ardianto memberikan mandat kepada DAD Barsel Tamar zam untuk mengukuhkan gelar kehormatan warga Dayak kepada Dr.H.Deddy Winarwan M.Si, yang mana di tetapkan pada tanggal 14 mei 2024
H.Deddy Winarwan M,Si, Setelah mendapatkan Gelar kehormatan warga Dayak resmi merupakan bagian keluarga besar hukum adat Dayak kabupaten Barito Selatan yang menjunjung tinggi lewu Betang, Apa bila di kemudian hari terdapat kekeliruan dapat di rubah sebagai mana mestinya
Dalam hal ini, di tembus kan kepada menteri dalam negeri RI dan Gubernur Kalimantan Tengah di Palangka Raya, ketua dewan adat provinsi di Palangka Raya, ketua forum damang kepada adat di Palangka Raya
Hadir dalam acara tersebut, sekda Barsel Edy Purwanto, forkopimda daerah atau yang mewakili, wakil ketua DPRD Barsel, Anggota DPRD Barsel, kepala OPD setempat, kepala desa,Mantir adat, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, TP PKK Barsel atau yang mewakili.
( ML)
Komentar