Jakarta | IP.net — Rumah mewah yang berada di kawasan komplek karawaci Tangerang diduga kuat dijadikan sebagai tempat Laboratorium Narkoba digerebek oleh SatRes Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, Rabu 1 September 2021 Kemarin.
kepada IP.net, melalui siaran rilisnya Kamis, (2/9/21). Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo menyebutkan bahwa anggotanya baru saja berhasil mengamankan sebuah rumah yang dijadikan sebagai laboratorium narkoba di salah satu perumahan mewah di karawaci Tangerang,
“Penggerebekan itu merupakan hasil pengembangan pengungkapan sebelumnya di Kalideres Jakarta Barat, dari penangkapan tersebut dapat mengamankan Dua orang tersangka”, ujarnya.
Menurutnya kasus ini belum bisa merinci secara detail terkait pengungkapan tersebut,
“Kami masih melakukan pendalaman terkait hasil pengungkapan”. Tandanya.
Laporan | Wyndoee Regandha.
Komentar